Kapolri Sebut Sudah Ada Peningkatan Jumlah Kendaraan

    Kapolri Sebut Sudah Ada Peningkatan Jumlah Kendaraan

    BANDUNG - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menyatakan sudah ada peningkatan jumlah kendaraan sejak kemarin (14/4/23). Hal itu menunjukkan sudah dimulainya arus mudik Lebaran 2023.

    “Memang sejak kemarin Jumat, Sabtu, dan nanti Minggu ini sudah ada peningkatan jumlah kendaraan. Masyarakat sudah mudik lebih awal, ” ujar Kapolri dalam sambutannya di PP PERSIS, Bandung, Sabtu (15/4/23).

    Menurut Kapolri, akan ada peningkatan lonjakan kendaraan, bahkan hingga di arteri. Tak terlepas di wilayah Bandung, Jawa Barat. 

    “Wilayah Jawa Barat, Bandung akan terdampak. Apakah masuk Bandung atau sebaliknya, ” ujarnya.

    Masyarakat pun diimbau untuk masyarakat melakukan perjalanan secara hati-hati dengan mengikuti ketentuan yang diberlakukan. Kapolri menegaskan, sesama pengguna jalan harus saling menjaga untuk mewujudkan keamanan dan kenyamanan dalam berkendaraan.

    bandung
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    PENDIM.ID: Serbuan Informasi dan Anti Hoaks

    Artikel Berikutnya

    Hendri Kampai: Macan Versus Banteng di Antara...

    Komentar

    Berita terkait